AMD Siapkan Chipset Khusus Untuk Xbox One Terbaru

Halo bertemu lagi dengan kami Malam Setan artikel sebelumnya https://malamsetan.blogspot.co.id/2016/06/seri-terbaru-xbox-one-s-dengan-tampilan.html sudah melihat ? kali ini AMD siapkan project terbaru yaitu pembuatan chipset khusus konon akan membuat dunia gamer tercengang dengan kehadiran chipset ini, langsung saja ke beritanya.

AMD selaku pemasok chipset untuk perangkat konsol bisa dikatakan sangat sukses. Seperti yang kita tahu bahwa perangkat konsol dari Sony, PlayStation 4 dan dari Microsoft, Xbox One, menggunakan chipset yang AMD Jaguar dengan jumlah core yang sama, yakni 8. Dengan menggunakan pengolah grafis dari AMD Radeon juga, kualitas grafik yang ditampilkan kedua perangkat konsol ini hampir tidak terlampau jauh.


Kita tahu bahwa pada berita beberapa waktu lalu menyebutkan bahwa perangkat konsol Sony PlayStation 4 Neo bakal menggunakan prosesor dari AMD Jaguar yang sudah ditingkatkan. Menanggapi hal tersebut akhirnya pihak Microsoft juga mengatakan bahwa mereka telah mempersiapkan Project Scorpio, perangkat konsol Xbox One yang lebih sangar.

Berkaitan dengan hal tersebut,  pihak AMD membenarkan bahwa mereka bakal memproduksi chipset khusus untuk perangkat konsol terbaru besutan Microsoft. Pada akun Twitter resmi AMD, belum lama ini mengatakan bahwa pihaknya senang bisa bekerja sama dengan Microsoft dengan menghadirkan chipset khusus yang sudah dimodifikasi untuk kedua perangkat konsol terbaru Microsoft, jadi kita tunggu seberapa hebat dan cepat chipset yang akan dibuat oleh AMD terkait project Scorpio ini.

Kita tahu bahwa Microsoft telah merilis Xbox One S yang memiliki dimensi lebih kecil namun memiliki performa di atas Xbox One biasa. Sedangkan chipset untuk perangkat konsol yang satu lagi kuat dugaan untuk Project Scorpio, yang notabene bakal mengusung prosesor AMD Zen dan GPU Polaris yang disebut-sebut memiliki bandwidth yang sangat tinggi, yakni hingga 320GB/s, Wow kan sangat tinggi sekali sobat jadi sepertinya persaingan di dunia konsel game akan semakin memanas.

Meski masih merasahasiakan speasifikasi Project Scorpio secara rinci, pihak Microsoft sendiri nampaknya serius menanggapi kehadiran perangkat konsol kompetitornya, Sony PlayStation 4 Neo. Seperti apakah persaingan keduanya nanti? Apakah Project Scorpio bakal mengungguli perangkat konsol besutan Sony?

Nah mungkin segitu saja sobat yang dapat kami berikan silahkan komen dan share boleh kritik dan saran nya jika artikel ini menarik silahkan sobat share, nantikan berita menarik dan terlengkap dan terupdate hanya di Malam Setan sekian dan Terima kasih.
Previous
Next Post »